Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, belum akan memainkan Eden Hazard selama 90 menit. Namun, Sarri memastikan jika Hazard sudah siap untuk bermain sejak menit awal meskipun tidak bermain penuh.
Karena itu, kondisinya masih belum 100 persen bugar ketika The Blues mulai mengarungi ketatnya persaingan di Liga Inggris musim 2018/19.
Sarri pun tidak ingin memaksakan Hazard untuk segera bermain. Manajer asal Italia memilih menurunkan Hazard secara bertahap guna menjaga kondisinya. Sejauh ini, Hazard hanya tampil sebagai pemain pengganti.
Siap Untuk Jadi Pemain Inti
Pada dua laga awal Liga Inggris, Sarri hanya memainkan Hazard sebagai cadangan. Tapi, menit bermain yang didapatkan oleh Hazard terus bertambah. Pada laga ketiga melawan Newcastle, Hazard mungkin akan tampil sejak menit awal.
“Saya pikir Hazard baru siap untuk 50 atau 60 menit, belum untuk bermain selama 90 menit. Tapi, dia bisa mulai sejak menit awal,” ucap Sarri dikutip dari FourFourTwo.
“Mungkin dia ingin bermain sejak menit awal, tapi lebih penting apa yang saya rencanakan. Saya senang dengannya, dia ingin bermain. Tapi, [tidak bermain penuh] saya pikir untuk tepat. Kami harus memikirkan semua orang,” sambung Sarri.
Hazard Akan Tetap Maksimal
Meskipun hanya bermain selama 43 menit pada dua laga awal Liga Inggris, Hazard tetap mampu memberikan kontribusi yang maksimal. Dua assist disumbang pemain berusia 27 tahun tersebut. Sarri pun senang dengan hal tersebut.
Chelsea saat ini masih mencoba menyesuaikan diri dengan stratgi yang dibuat oleh Maurizio Sarri di musim ini. Mereka wajib kembali menjadi juara agar bisa meningkatkan kembali pamor mereka di ajang Premier League musim ini.
Selain itu, mereka harus waspada karena akan berhadapan dengan lawan-lawan yang sulit di beberapa pertandingan penting nanti.