Liverpool seperti jadwal dari M88 akan menjamu Stoke City pada lanjutan Premier League di Stadion Anfield, Sabtu (28/4/2018). Tuan rumah diyakini bakal menurunkan beberapa pemain pelapis pada pertandingan ini.
Menepikan Beberapa Pemain Inti
Roberto Firmino dan Saido Mane diprediksi bakal menghuni bangku cadangan Liverpool pada pertandingan nanti. Nama terakhir kondisinya masih diragukan karena sempat dilanda cedera.
“Tidak seserius itu, ada peluang untuk tampil,” kata Klopp terkait kondisi Mane. “Apakah kami menggunakan kesempatan itu atau tidak, masih terlalu dini.”
Selain itu, Klopp juga kemungkinan merombak barisan pertahanannya. Nathaniel Clyne, Jordi Gomez dan Alberto Moreno berpeluang main sejak awal laga.
Sementara untuk Mohamed Salah, Klopp tak ingin menurunkan motivasu sang pemain yang tengah on fire. Salah tetap jadi andalan untuk membobol gawang Stoke.
Meski menurunkan skuat pelapis, Liverpool diprediksi tetap memetik kemenangan atas Stoke. Hal ini tak lepas dari catatan buruk yang diraih armada Paul Lambert musim ini.
Stoke tak pernah menang dalam 12 laga tandang mereka di Premier League. Bahkan, mereka juga tak pernah menang dalam lima laga terakhir. Teranyar, Stoke diimbangi Burnley 1-1, 22 April 2018.
Liverpool Tetap Waspada
Meski demikian, Liverpool tetap harus waspada karena tim tamu memiliki motivasi tambahan. Stoke tengah berjuang untuk keluar dari zona degradasi.
Saat ini, Liverpool tengah bertahan di posisi ketiga papan klasemen sementara ajang Premier League musim ini. Tim asuhan Jurgen Klopp tersebut masih berjuang untuk bisa finis diposisi kedua. Sayangnya, Manchester United sulit di geser dari posisi runner up di ajang Premier League musim ini.